Serah Terima Jabatan di STAI SNI: Optimalisasi Peran dan Tanggung Jawab Baru

KOTA SOLOK – 3 Februari 2025, Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Solok Nan Indah resmi melaksanakan Serah Terima Jabatan (Setijab) dalam suasana penuh khidmat dan semangat pembaruan. Acara yang berlangsung di Aula Ulul Albab ini menandai pergantian posisi jabatan di lingkungan kampus, sebagai bagian dari upaya meningkatkan kinerja akademik dan manajerial institusi.

Dalam kesempatan ini, dilakukan pengisian posisi Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) oleh Bapak Dr. Ardi Satrial, M.A.  serta Kepala Sub Bagian (Kasubag) Kemahasiswaan oleh Bapak Gilang Kurniawan, M.Pd. Pergantian ini diharapkan dapat membawa energi baru dalam bidang penelitian, pengabdian masyarakat, serta pelayanan kemahasiswaan di kampus.

Ketua STAI Solok Nan Indah, Dr. M. Hidayat Ediz, M.A., dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada pejabat sebelumnya atas dedikasi dan kontribusinya selama masa kepemimpinan. Beliau juga menegaskan harapannya kepada pejabat baru untuk terus melanjutkan program-program yang telah berjalan serta menghadirkan inovasi yang lebih baik bagi kemajuan kampus.

Sementara itu, dalam sambutannya, Bapak Dr. Ardi Satrial, M.A. dan Bapak Gilang Kurniawan, M.Pd. mengungkapkan komitmennya untuk mengembangkan lingkungan akademik yang lebih dinamis serta memperkuat sinergi antara dosen, mahasiswa, dan tenaga kependidikan. “Kami akan berusaha sebaik mungkin untuk membawa STAI Solok Nan Indah ke arah yang lebih maju, dengan tetap mengedepankan nilai-nilai akademik dan keislaman,” ujarnya.

Acara ini turut dihadiri oleh jajaran pimpinan, dosen, serta staf akademik dan administratif STAI Solok Nan Indah. Momen ini diakhiri dengan doa bersama dan sesi foto sebagai simbol komitmen bersama dalam membangun kampus yang lebih berkualitas.

Dengan adanya pergantian kepemimpinan ini, diharapkan STAI Solok Nan Indah semakin berkembang dan mampu menjawab tantangan pendidikan tinggi di masa depan. (Humas STAI Solok Nan Indah)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *