PADANG – Rabu, 6 Maret 2024 UPT Perpustakaan STAI Solok Nan Indah mengikuti Workshop “Bimbingan Literasi Informasi Untuk Meningkatkan Point Akreditasi Perpustakaan dan Kemas Ulang Informasi Digital Berbasis Cloud Computing”, dan Pelantikan Pengurus FPPTI Periode 2023 s.d 2026 di BBPMP Sumbar (LPMP Sumbar Lama) Jl. Prof. Dr. Hamka Kampus UNP Air Tawar Barat, Kota Padang. Sumatera Barat.
Pada kegiatan ini topik pembahasannya adalah akreditasi perpustakaan dan pembelajaran literasi informasi berbasis teknologi. Pelayanan perpustakaan juga perlu ditingkatkan untuk meningkatkan minat membaca pelajar dan mahasiswa. Literasi informasi adalah proses yang dirancang untuk membantu individu memperoleh, memahami, mengevaluasi, menggunakan, dan berbagi informasi secara efektif dan bertanggung jawab. Kegiatan ini melibatkan perolehan keterampilan yang diperlukan untuk mengakses dan menggunakan informasi dalam berbagai format, termasuk media cetak, digital, dan multimedia. Pelatihan literasi informasi bertujuan untuk membantu individu menjadi pembaca kritis, pengguna informasi yang mahir, dan pengambil keputusan berbasis bukti. (TJAP)