SOLOK – STAI Solok Nan Indah menjadikan momentum bulan Ramadan untuk mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat-masyarakat di sekitar wilayah kampus dengan melaksanakan Safari Ramadan di beberapa masjid lokasi pelaksanaan kukerta mahasiswa STAI Solok Nan Indah. Masjid yang menjadi tujuan Tim Safari Ramadan yakni Masjid Raya Tanjung Alai, Masjid Nurul Huda Talang Babungo, Masjid Al Aqsa dan Masjid Raudhatul Jannah di Sungai Nanam, Kabupaten Solok, pada 16,18, dan 19 Maret 2024.
Zulmasri, M.Pd. selaku ketua panitia menyampaikan bahwa Safari Ramadhan yang dilaksanakan ini merupakan kegiatan rutin yang selalu STAI Solok Indah senggalarakan setian bulan ramadan. Kegiatan ini pun bertujuan sebagai langkah membina silaturahmi dengan masyarakat, dan pada ramadan kali ini ada 3 masjid yang dikunjungi.
Rangkaian kegiatan Safari Ramadhan 1445 H STAI Solok Nan Indah, mulai dari menjadi Imam Solat, dan melaksanakan tausiyah ramadan. Pihak STAI Solok Nan Indah yang terdiri dari dosen, staf, dan mahasiswa juga memberikan bingkisan sebagai bentuk cendera mata kepada pengurus masjid sebagai masjid yang dituju melalui kegiatan safari ramadan yang telah dilaksanakan.
Safari ramadan yang diselenggarakan oleh STAI Solok Nan Indah bertujuan juga sebagai media sosialisasi dalam membangun silaturahmi dan relasi dengan masyarakat seraya memperkenalkan dan menginformasikan STAI Solok Nan Indah sebagai perguruan tinggi agama islam nan kompeten yang berada di wilayah Solok dan sekitarnya.
Dengan tim yang turun di Safari Ramadan tahun ini yang berjumlah 24 orang yang terdiri dari pimpinan STAI Solok Nan Indah tentu berharap Safari Ramadan ini terus berkelanjutan dan mendapatkan respon yang positif dari masyarakat Solok dan sekitarnya.