KAB.SOLOK – Dalam rangka mempererat silaturahmi dan syiar Islam di bulan suci Ramadhan, Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Solok Nan Indah menggelar kegiatan Safari Ramadhan. Pada kesempatan ini, tim Safari Ramadhan STAI Solok Nan Indah mengunjungi Masjid Raya Batu Bajanjang, Kabupaten Solok, pada Jumat, 7 Maret 2025.
Rombongan yang dipimpin oleh Wakil Ketua STAI Solok Nan Indah, Dr. Yusrial, M.A., disambut hangat oleh pengurus masjid dan masyarakat setempat. Acara Safari Ramadhan ini diawali dengan shalat Isya dan Tarawih berjamaah, dilanjutkan dengan tausiah yang disampaikan langsung oleh Bapak Wakil Ketua STAI Solok Nan Indah.
Dalam ceramahnya, Ustaz Rahmat Hidayat mengajak jamaah untuk memanfaatkan bulan suci Ramadhan sebagai momentum meningkatkan keimanan dan ketakwaan. Beliau juga menekankan pentingnya menjaga ukhuwah Islamiyah di tengah kehidupan bermasyarakat.
Selain tausiah, kegiatan ini juga diisi dengan penyerahan kenang-kenangan kepada pengurus Masjid Raya Batu Bajanjang sebagai bentuk kepedulian STAI Solok Nan Indah terhadap pembinaan keagamaan di daerah tersebut.
Wakil Ketua STAI Solok Nan Indah, Dr. Yusrial, M.A. dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan Safari Ramadhan ini merupakan agenda tahunan yang bertujuan untuk memperkuat hubungan antara kampus dan masyarakat. “Kami ingin menjadikan STAI Solok Nan Indah tidak hanya sebagai lembaga akademik, tetapi juga sebagai bagian dari komunitas yang aktif dalam dakwah dan pengabdian kepada masyarakat,” ujarnya.
Pengurus Masjid Raya Batu Bajanjang mengapresiasi kedatangan tim Safari Ramadhan STAI Solok Nan Indah dan berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut di masa yang akan datang.
Safari Ramadhan STAI Solok Nan Indah akan terus berlanjut ke beberapa masjid lain di wilayah Solok dan sekitarnya hingga menjelang akhir Ramadhan. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan semangat keislaman serta mempererat tali persaudaraan antara civitas akademika dan masyarakat luas. (Humas STAI Solok Nan Indah)